Beranda

Senin, 16 Januari 2012

(Tip N Trik Menulis) Fiyan Arjun, Segera Luncurkan Buku Tunggal Pertama



Fiyan Arjun, Segera Luncurkan Buku Tunggal Pertama


Annida-Online--Semua orang pasti bisa menulis, namun untuk membuat tulisan hingga menjadi satu buku dibutuhkan usaha keras. Hal inilah yang menantang penulis, pengajar, sekaligus pemilik toko buku online Anju, Fiyan Arjun, untuk membuat satu buku yang pure ia tulis sendiri. Maklum, selama ini ia menerbitkan buku keroyokan alias bersama penulis lain dalam buku-buku antologi.

"Sebenarnya sudah lama ingin merampungkan buku tunggal ini, namun karena terbentur jadwal kuliah, baru dilanjutin lagi deh. Isinya tentang kisah-kisah inspiratif yang sebelumnya sudah pernah dimuat di beberapa media dan menang dalam beberapa perlombaan. Insya Allah paling lambat terbit Oktober," tutur mahasiswa Bina Sarana Informatika ini.


Hingga saat ini, Fiyan telah menerbitkan tiga buku antologi berjudul Bela Diri for Muslimah: Siapa Bilang Perempuan Lemah (FLP Publishing 2009), Puisi G30S, Gempa Padang 2009 (Kuflet Publishing 2010), dan Lovely Ramadhan (Indie Publishing 2010) yang ditulis bersama 60 penulis lain dan baru saja dilaunching Sabtu kemarin (4/9) di toko buku Leksika Lenteng Agung. 

"Buku antologi yang terakhir ini berisi pengalaman para penulis yang berjumlah 61 penulis selama ramadhan. Penulis yang ikut serta dalam pembuatan buku tersebut diantaranya Dani Ardiansyah, Arumi Ekowati, Indah IP, Ida Mulyani Robit, Deasy Lyna Tsuraya dan masih banyak lagi. Dan insya Allah nih akan segera terbit lagi buku antologi ke-empat berjudul Menulis Tradisi Intelektual Muslim," jelas guru ekskul menulis dan mengarang di salah satu SDIT di Tangerang ini. [nurjanah]


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan lupa Sobat TERAS untuk berkomentar...