Beranda

Kamis, 05 Januari 2012

(Event Resolusikan Dirimu) Resolusi 2012


Resolusi 2012

Terlalu banyak rasa yang terjadi di tahun 2011. Banyak hal pula yang mengubahku untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Manis, asam, asin, pahit, semua sudah pernah ku rasa. Pelajaran yang sangat berharga karena aku mulai belajar menggunakan hati dan perasaan. Banyak orang-orang yang mengisi hal-hal positif dalam diriku. Aku bahagia, senang, sedih, dan kecewa… Semua sudah pernah ku rasa di tahun 2011.

Tak dapat ku ungkiri pula bila tahun ini aku akan merasakan hal yang sama. Hidup akan sangat membosankan bila tak ada warna-warna yang menghiasi dunia. Langit akan terasa selalu mendung bila Tuhan tidak memberikan pelangi sesudahnya. Musim kesedihan yang berlangsung sangat lama hampir membuatku mengalah dan jatuh pada dunia.

Aku sempat mengeluh dan menyalahkan banyak orang. Padahal sumber terbesar masalahnya ada pada diriku sendiri. Aku banyak mengecewakan orang-orang. Demikian pula dengan diriku sendiri. Aku hampir terpuruk atas masalah yang terus membelenggu. Namun, itulah hidup. Ada awal ada akhir. Ada langit ada bumi. Ada bahagia ada kecewa.
Semua manusia pasti merasakan hal yang sama. Untuk itu, resolusiku di tahun 2012 ini adalah menuju pribadi yang lebih baik. Aku akan berusaha mengurangi hal-hal yang sering membuat mereka kecewa. Aku akan berusaha menambah segala pengetahuanku atas perasaan. Aku akan mencoba belajar mengendalikan panca indra. Mendengar, melihat, merasa, mengecap, mencium, apa yang seharusnya di lakukan untuk kebaikan orang lain.

Aku berusaha untuk terus mengejar mimpi. Aku akan berusaha berani menunjukkan kepada dunia. Aku akan berusaha menjaga perdamaian. Bila aku harus mengalah, aku akan belajar mengalah. Aku akan berusaha untuk selalu dekat dengan Tuhan. Aku akan belajar menjadi pemimpin yang baik, setidaknya untuk diriku sendiri.

Tahun ini harus lebih baik dari tahun kemarin. Tahun ini harus lebih semangat lagi. Tuhan akan selalu bersama orang-orang yang nekat dan terus berjuang. Tuhan akan mewujudkan impian orang-orang yang terus berharap. Tuhan akan selalu melimpahkan segala rahmat-Nya. Tuhan Maha Adil. Dia lah yang seadil-adilnya…

Aku yakin pada Tuhanku bahwa Ia akan terus memberikan warna-warna pelangi dalam hidupku. Aku yakin, bahwa hujan sepanjangan ini akan di bayar dengan keindahan pelangi yang tidak sia-sia. Tuhan pasti sayang padaku. Karena aku hidup bukan untuk membahagiakan diriku sendiri. Tapi untuk mereka… Keluarga besarku…


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan lupa Sobat TERAS untuk berkomentar...